Siapa yang tidak tahu sayur Laksa? Pasti sudah pernah mencoba kan? ada Laksa Bogor, Laksa Medan, Laksa Betawi. Yang aku bahas disini tentang sayur laksa khas Betawi. Salah satu makanan khas masyarakat Betawi di hari Raya. Ketupat Laksa
Laksa berasal dari bahasa
Sanksekerta ‘Laksha’ yang berarti ‘banyak’. Kalau kata Emak, sayur laksa itu
adalah sayur seribu bumbu. Gimana gak banyak, semua bumbu masuk ke dalam bahan
untuk pembuatan Laksa. Dari Jahe, langkuas, kunyit, kemiri, bawangmerah/putih,
cabe merah kecil dan besar, lada, ketumbar, jinten, cengkeh, pala, daun salam
sereh jangan lupa pake udang rebon atau Ebi...yukk...semuanya gabung di dalam
panci...:)
Lebaran yang baru lalu, di
rumah besar kami, masak 3 jenis sayur untuk temannya ketupat. Sayur Godog,
Laksa dan Opor. Gak lupa ada semur daging. Laksa yang biasa disajikan oleh
keluarga besar kami yaitu laksa yang disajikan dengan kacang ijo muda/mentah,
bihun, daun kucai ditambah semur daging sebagai pelengkap.
Tahun ini, semua sanak family
kumpul di rumah Emak, rumah di Mampang, Besan, ponakan, ipar-ipar, sepupu sampe
cucu-cucu semua kumpul berlebaran hari kedua di Mampang. Jadi kami masak lebih banyak
dari biasanya. Selain itu juga karena
ada pesanan dari luar yang ingin mencoba laksa buatan keluarga kami. Jadilah
kami masak untuk kurang lebih 100 porsi laksa plus sayur godog. Gak kebayang
donk, masak laksa dan sayur godog untuk 100 porsi.. belum semur daging, belum
opor ayamnya, belum ketupatnya.. hmmmm...cape booo tapi ya itu menyenangkan, karena Laksa resep emak.. maknyus..! Gak percaya? coba kemarin Lebaran mampir ke rumah..bisa ngerasain deh... Laksa buatan Emak.. hehehehe..
![]() | |
Sumber Gambar Mbah Google |
Laksa, sayur seribu bumbu..
begini nih cara masak persi Emak..
Bumbu-bumbu seperti: langkuas,
jahe, kunyit, kencur, bawang merah, bawang putih, cabe merah besar, cabe merah
keriting, kemiri termasuk ebi direbus jadi satu. Setelah direbus digiling halus
bersama lada, ketumbar, jinten, pala dan batang sereh. Selain bumbu-bumbu
diatas, dibutuhkan pula kelapa muda parut untuk digiling / dihaluskan bersama
bumbu-bumbu tersebut. Kelapa tua parut di gongseng bersama bumbu-bumbu yang
sudah dihaluskan. Dan kelapa tua untuk
dibuat santan. Untuk membuat 100 porsi laksa, dibutuhkan masing-masing bumbu
itu ½ kg, yang direbus dan dihaluskan bersamaan. Dibutuhkan 3-4 buah butir
kelapa muda parut, 3-4 butir kelapa tua parut, dan santan dari 4-5 butir kelapa
yang tua.
Setelah bumbu-bumbu direbus,
kemudian dhaluskan bersama kelapa muda parut. Setelah itu bumbu yang telah dihaluskan
tadi digongseng (digoreng tanpa minyak) sampai kering. Karena di proses goreng
tanpa mintak tadi, akan keluar minyak dari bumbu dan kelapa. Setelah berupa
butiran-butiran halus agak kasar, diamkan selama beberapa jam. Setelah di
diamkan, masak santan yang terbuat dari 4-5 butir kelapa tua. Masukkan bumbu ke
dalam santan dan aduk-aduk hingga mendidih dan mengental. Proses masak ini
memakan waktu 1 jam.
Laksa seribu bumbu ini
disajikan dengan kacang hijau mentah yang telah di rendam semalam, daun kucai, daun kemangi
serta bihun dan kerupuk merah. Tambahan untuk laksa ini adalah semur daging
Betawi yang hitam pekat dan empuk dagingnya. Ditaburi dengan bawang goreng untuk menambah sedap rasa..hmmm Selamat mencoba.. kalau hasilnya
kurang enak, pesen di aku aja ya.. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar